Salah satu marketplace terbesar dan terlengkap di Indonesia, Blibli.com, menerapkan strategi bisnis yang berhasil memikat pembeli, yaitu sistem ongkos kirim gratis.
Dengan strategi ini dan ditambah dengan promosi lain seperti harga kompetitif, promo diskon dan cashback, membawa Blibli berhasil masuk dalam jajaran marketplace dengan tingkat kunjungan dan penjualan tertinggi di tanah air.
Lebih lanjut lagi, sistem gratis ongkir ini tidak hanya bisa dirasakan oleh pembeli saja, tapi juga oleh penjual yang membuka toko onlinenya di Blibli.
Bagaimana Sistem Ongkos Kirim di Blibli?
Kabar baik untuk para seller, Anda kini bisa menikmati fasilitas gratis ongkos pengiriman untuk produk yang dipesan pelanggan melalui fasilitas pengiriman reguler dan no shipment.
Anda tidak perlu lai mengeluarkan biaya pengiriman pada pihak ekspedisi pengiriman. Anda juga tidak perlu lagi membayar biaya penjemputan paket untuk mendapatkan layanan pick up package.
Seluruh biaya yang berkaitan dengan pengiriman produk dari Anda akan ditanggung Blibli.
Dengan demikian, Anda bisa mengoptimalkan keuntungan dan sekaligus juga menambah sederet manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan membuka toko online di Blibli.
Berjualan di Blibli merupakan langkah tepat untuk mendapatkan penghasilan tambahan lebih besar lagi.
Tidak berhenti sampai di sana, Blibli juga memberi fasilitas lain yang sangat menguntungkan seller, antara lain:
1. Menambah User PIC
Anda bisa mendaftar sebagai user baru untuk mengelola toko online Anda di Blibli Seller Center. Tidak ada batas maksimum user yang bisa Anda daftarkan.
Jika Anda ingin menambah user juga tidak akan dikenakan biaya apapun. Fasilitas ini berguna jika toko sudah besar dengan banyak pelanggan dan Anda membutuhkan beberapa admin untuk mengelola toko online.
2. Gratis Foto Produk
Jika Anda belum memiliki foto produk, Blibli menyediakan jasa foto produk untuk Anda. Anda bisa mengirimkan produk ke kantor Blibli dan foto produk akan dilakukan oleh fotografer profesional dan model profesional.
Selain fasilitas ongkos kirim gratis, Anda juga bisa menikmati fasilitas foto produk gratis tanpa biaya.
3. Asuransi Pengiriman
Selain fasilitas biaya pengiriman ditanggung oleh Blibli, produk yang Anda kirim secara otomatis mendapat asuransi pengiriman.
Dengan fasilitas ini, Anda tidak perlu khawatir jika terjadi masalah atau kendala saat proses pengiriman, karena produk terjamin asuransi.
Blibli juga membantu proses klaim jika barang hilang atau rusak selama masa pengiriman akibat kesalahan pihak ekspedisi.
4. Seller Training
Sebagai seller Blibli, Anda berhak mengikuti training dan e-learning yang diadakan oleh Blibli Seller University.
Anda bisa belajar mengoptimalkan penjualan dan belajar menggunakan Blibli Seller Center melalui Pusat Edukasi dengan mengakses video tutorial kapan saja dan di mana saja.
5. Gratis Promosi
Produk yang Anda jual bisa mendapat fasilitas promosi gratis dengan menggunakan fitur promosi di Blibli Seller Center.
Tersedia promo combo, promo diskon, dan promo voucher yang bisa Anda gunakan untuk menarik pembeli. Blibli juga menyediakan fitur QR Code untuk mempromosikan toko dan produk Anda.
QR Code tersebut bisa Anda sebarkan dan bagikan melalui media sosial untuk mendapatkan pelanggan baru toko online Anda.
Masih banyak keuntungan lain yang bisa Anda dapatkan dengan menjadi seller Blibli.com. Untuk menjadi seller Blibli, ikuti cara daftar online shop berikut ini:
- Unduh dan akses Blibli Seller Center
- Masukkan data diri berupa nama, email, nomor HP aktif, dan password. Klik tombol ‘Daftar Sekarang’.
- Verifikasi akun dengan kode OTP yang dikirim ke nomor HP. Tunggu sampai verifikasi berhasil.
- Akses akun seller dan masuk ke dashboard seller
- Ikuti tutorial penggunaan lengkap dan cara berjualan yang tersedia di dashboard seller
Fasilitas ongkos kirim gratis dan sederet keuntungan yang ditawarkan menjadikan Blibli sebagai marketplace paling populer saat ini.
Segera buka toko Anda sekarang juga. Mulailah perjalanan bisnis online yang menyenangkan dan mendapat keuntungan optimal bersama Blibli.